Singaraja Kamis (11/7/2024), Bertempat di Aula Pertemuan Kantor Lurah Banjar Tegal Jalan Parikesit 131 Singaraja, FOPI Kabupaten Buleleng melaksanakan Musyawarah Kabupaten 2024. Musyawarah Kabupaten adalah amanat Organisasi yang diatur dalam AD / ART yang harus dijalankan bersamaan dengan berakhirnya masa bakti kepengurusan tingkat Kabupaten dan untuk tahun 2024 ini Federasi Olahraga Petanque Indonesia (FOPI) Kabupaten Buleleng akan memilih Ketua Umum beserta kepengurusannya masa bhakti 2024 - 2028. Musyawarah Kabupaten FOPI Buleleng dihadiri oleh Ketua Umum KONI Buleleng I Ketut Wiratmaja, SH beserta pengurus, Pengprov Fopi Buleleng dihadiri oleh DR. I Gede Suwiwa, S.Pd., M.Pd., ketua umum FOPI Buleleng dan pengurus Fopi Kab. Buleleng masa Bhakti 2020-2024 serta 10 Ketua Club Pentanque di bawah naungan Fopi Buleleng. Muskab FOPI Buleleng dibuka secara resmi oleh Ketua Umum KONI Buleleng I Ketut Wiratmaja, SH. Muskab dilaksanakan dari pukul 08.30 - 14.00 berjalan dengan lancar dan sukses.